Puisi Cinquain
Notasi Eko Budiyono
Guru Sekolah Dasar
Banyak jenis puisi yang bisa dipelajari. Dari sekian banyak, salah satunya adalah puisi cinquain. Apa sih, puisi cinquain itu?
Cinquain merupakan puisi lima baris. Puisi yang berasal dari kata Cinq (dalam bahasa Perancis), yang artinya lima. Setiap barisnya memiliki fungsi yang berbeda. Baris pertama digunakan sebagai judul dan terdiri dari satu kata. Baris kedua terdiri dari dua kata yang dapat menggambarkan sifat dari judul. Baris ketiga terdiri dari tiga kata yang dapat mengekspresikan gerak dari judul. Baris keempat terdiri dari tiga atau empat kata yang mengekspresikan perasaan penulis tentang judul. Sedangkan pada baris kelima ditulis kata yang merupakan sinonim dari judul (jumlah katanya bebas, tapi sebaiknya sedikit namun padat).
Mari kita coba untuk membuat puisi jenis ini. Berikut contoh puisi jenis cinquain:
/1/
Puasa
Haus dan lapar
Menahan segala ambisi
Pahala tak berperi
Saum
/2/
Harapan
Tekat kuat
Jalani meski perih
Kemuliaan kemudian hari
Hasrat
/3/
Kasih
Lembut jiwa
Menyayat relung hati
Tebarkan aroma dorongan batin
Cinta
Mudah bukan? Mari berkarya melalui puisi. Semoga bermanfaat. (ekooke)
Singopranan, 26 Februari 2021
Berlangganan Artikel
Tidak ada komentar:
Posting Komentar